Menonton video di Youtube memang hal yang menyenangkan. Akan tetapi, terkadang ada iklan yang muncul secara tiba-tiba saat menonton video. Tentu hal ini sedikit menjengkelkan bukan? Untuk itu, anda bisa lakukan beberapa cara sederhana berikut ini untuk menghilangkan iklan di Youtube.
Iklan yang muncul di video Youtube sejatinya adalah penghasilan para Youtubers. Sayangnya, iklan yang muncul itu bisa beberapa kali dalam satu video. Sehingga sangat mengganggu kenyamanan saat sedang menonton video.
Anda ingin mendownload video Youtube? Silahkan baca tentang cara download video di Youtube tanpa aplikasi.
Daftar Isi
Cara Menghilangkan Iklan di Youtube
Untuk menghilangkan iklan, anda bisa menggunakan aplikasi seperti Adblocker. Berikut ini beberapa cara yang bisa anda gunakan untuk menghilangkan iklan di Youtube. Simak ulasan kami hingga akhir ya.
1. Cara Menghilangkan Iklan di Youtube via Google Chrome
Jika anda sering menggunakan Google Chrome saat menonton video Youtube. Anda bisa coba menggunakan ekstensi Google Chrome untuk memblokir iklan yang muncul di Youtube.
Caranya mudah kok, anda bisa dapatkan Adblocker di Chrome Web Store. Setelah itu anda ketikkan Adblocker di kolom pencarian. Setelah ketemu, silahkan pasang ekstensi Adblocker tersebut. Selesai deh!

Setelah terpasang, maka secara otomatis iklan yang ada di Youtube tidak akan muncul kembali selama Adblocker masih terpasang di Google Chrome.
Ingin menjadi seorang Youtubers tentu saja wajib upload video secara konsisten? Yuk baca tentang cara membuat channel Youtube dan cara upload video ke Youtube.
2. Menghilangkan Iklan Youtube via Mozila Firefox
Nah, untuk anda yang biasa nonton video Youtube di Mozila Firefox. Anda hanya perlu menambahkan Add-ons AdBlocker lalu mengaktifkannya. Berikut ini langkah-langkahnya.
- Buka menu di Mozila Firefox.
- Kemudian pilih Add-ons.
- Setelah itu anda bisa pilih Extensions dan ketikkan Adblocker.
- Selanjutnya pasang Adblocker dengan cara klik Add to Firefox.
- Selesai deh.

Setelah terpasang, secara otomatis iklan yang ada di Youtube tidak akan muncul kembali selama Adblocker masih terpasang di Mozila Firefox.
3. Menghilangkan Iklan Youtube di Android
Untuk anda yang menonton video melalui Smartphone Android. Anda bisa menggunakan beberapa aplikasi, salah satunya yang paling kami rekomendasikan adalah AdClear. Berikut ini langkah-langkahnya.
- Silahkan anda download dan instal aplikasi AdClear.
- Setelah itu buka aplikasi tersebut. Nanti akan muncul kebijakan dan privasi. Silahkan anda centang sebagai tanda setuju, lalu pilih I Agree.
- Selanjutnya tekan OK untuk mengaktifkannya. Anda nanti akan mendapatkan pemberitahuan lagi, klik OK kembali.
- Pilih Instal sertifikasi untuk mendapatkan akses maksimal. Lalu tekan OK.
- Langkah selanjutnya anda buka Setelan. Anda bisa cari beberapa aplikasi yang ingin anda hilangkan iklannya. Tentu saja anda pilih aplikasi Youtube untuk menghilangkan iklan di Youtube.
- Selesai deh.
Demikianlah informasi tentang cara menghilangkan iklan di Youtube versi Teknobaik.com. Semoga tulisan ini bisa bermanfaat untuk anda semuanya. Sekian dan terima kasih!